Abbas bin Ali

Informasi pribadiMeninggal680
KarbalaMakamMasjid Al Abbas, Karbala, IrakSuami/istriLubabah binti Ubaidillah bin Abbas bin Abdul MuthalibHubunganAbdullah, Ja'far, Utsman (saudara kandung)AnakUbaidillah bin Abbas bin AliOrang tua
JulukanAs-Saqqa'
Abbas al-AkbarKarier militerPertempuran/perangPertempuran Karbala
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini
Bagian dari seri
Islam
Rukun Iman
Rukun Islam
  • Syahadat
  • Salat
  •  Portal Islam
  • l
  • b
  • s

Al-'Abbas bin 'Ali (bahasa Arab: العباس بن علي) adalah putra dari Ali bin Abi Thalib dan Fatimah binti Hizam.

Kehidupan awal

Abbas adalah putra dari Ali bin Abi Thalib dan Ummul Banin binti Hizam. Abbas memiliki tiga saudara kandung yaitu Abdullah, Ja'far, dan Utsman.[1] Ia juga dikenal dengan nama Abbas al-Akbar.[1] Abbas menikah dengan sepupu jauhnya, Lubabah binti Ubaidillah bin Abbas bin Abdul Muthalib.[2] Mereka memiliki satu putra yang bernama Ubaidillah.[2] Lubabah juga merupakan istri dari Al-Walid bin Utbah bin Abi Sufyan dan memiliki putra yang bernama Al-Qasim serta istri dari Zaid bin Hasan bin Ali dan memiliki putri yang bernama Nafisah.[2]

Tidak banyak diketahui tentang biografinya sebelum pembunuhannya di Karbala.

Kematian

Abbas dibunuh dalam Pertempuran Karbala bersama saudara seayahnya, Husain bin Ali.[3] Saudara kandungnya, Abdullah, Utsman dan Ja'far juga hadir dan dibunuh.[4] Sejarawan Sunni, Ibnul Atsir dalam karyanya yang berjudul Al-Kamil fi at-Tarikh menyebutkan bahwa nama pembunuh Abbas adalah Zaid bin Riqad al-Junbi dan Hakim bin Thufail as-Sanbisi.[4] Dalam pertempuran ini, Abbas mendapat julukan As-Saqqa'.[3] Ia dijuluki demikian karena ketika Husain kehausan, meminta air untuk diminum. Maka Abbas bersama saudaranya pergi untuk mencari air dan kemudian kembali dengan membawa sebuah wadah yang berisi air lalu memberikannya kepada Husain. Ketika Husain ingin meminumnya dari wadah tersebut, sebuah panah datang dan masuk ke tenggorokannya yang menghalanginya untuk minum sampai sebuah pedang menebasnya hingga ia terbunuh.[5]

Makam

Makam Abbas di tengah, dikelilingi peziarah
Masjid Al Abbas pada 28 November 2010 di Karbala, Kegubernuran Karbala, Irak

Abbas dimakamkan oleh beberapa orang suku Bani Asad dari desa terdekat al-Ghadiriyya, di tempat yang sama di mana dia dibunuh. Sebuah makam kemudian didirikan di atas kuburannya.[6][7] Kuil Abbas sekarang memiliki kubah emas dan terletak di timur laut makam Husain. Kedua tempat suci tersebut dibangun di atas gundukan yang menghadap ke kota Karbala,[8] yang telah menjadi tujuan ziarah dan pusat pembelajaran agama.[7]

Lihat pula

Referensi

  1. ^ a b Prof. Dr. Ali Muhammad Ash-Shalabi. Biografi Ali bin Abi Thalib. Pustaka Al-Kautsar. hlm. 30. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-03-03. Diakses tanggal 2022-03-03. 
  2. ^ a b c Mush'ab bin Abdullah az-Zubairi. "Nasab Quraisy - Keturunan Al-Abbas bin Ali bin Abi Thalib - Al-Maktaba al-Shamela al-Haditha". shamela.ws (dalam bahasa Arab). hlm. 79. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2024-01-24. Diakses tanggal 2024-02-08. 
  3. ^ a b ʻAbd al-Ghanī ibn ʻAbd al-Wāḥid Jammāʻīlī (2004). Short Biographies of the Prophet and His Ten Companions who Were Given the Tidings of Paradise (dalam bahasa Inggris). Darussalam. hlm. 75. ISBN 9789960899121, 9960899128. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-08-07. Diakses tanggal 2022-08-07. 
  4. ^ a b "الكامل في التاريخ >> ثم دخلت سنة إحدى وستين" [Al-Kamil fi at-Tarikh – Kemudian saya memasuki tahun enam puluh satu]. www.islamweb.net (dalam bahasa Arab). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-18. Diakses tanggal 2022-07-18. 
  5. ^ Ibnu Hibban. "Ats-Tsiqat - jilid 2 - hlm 310". shiaonlinelibrary.com (dalam bahasa Arab). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-09-20. Diakses tanggal 2024-02-08. 
  6. ^ Veccia Vaglieri 2012.
  7. ^ a b Momen 1985, hlm. 33.
  8. ^ Calmard 1982.

Daftar pustaka

  • Calmard, J. (1982). "'Abbās b. 'Alī b. Abū Ṭāleb". Encyclopaedia Iranica. I/1. hlm. 77–79. ISSN 2330-4804. 
  • Momen, M. (1985). An Introduction to Shi'i Islam. Yale University Press. ISBN 9780300035315. 
  • Veccia Vaglieri, L. (2012). "(al-)Ḥusayn b. 'Alī b. Abī Ṭālib"Perlu langganan berbayar. Dalam Bearman, P.; Bianquis, Th.; Bosworth, C.E.; van Donzel, E.; Heinrichs, W.P. Encyclopaedia of Islam (edisi ke-Second). ISBN 9789004161214. 
Pengawasan otoritas Sunting ini di Wikidata
Umum
  • Integrated Authority File (Jerman)
  • ISNI
    • 1
  • VIAF
    • 1
  • WorldCat (via VIAF)
Perpustakaan nasional
  • Amerika Serikat
Lain-lain
  • Faceted Application of Subject Terminology
  • Encyclopedia of Islam
Wikimedia Commons memiliki media mengenai Abbas ibn Ali.